Antisipasi Potensi Bahaya Banjir di Musim Penghujan, Pemkab Ciamis Ikuti Rakor Tingkat Provinsi Jabar

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com – Memasuki musim penghujan yang terjadi di seluruh wilayah Jawa Barat, Pemerintah Kabupaten Ciamis ikuti rapat koordinasi persiapan antisipasi potensi bahaya banjir dengan seluruh Kabupaten/Kota se Provinsi Jawa Barat dari ruang vidcon setda Kabupaten Ciamis, Senin (26/07/2021).

Untuk Pemkab Ciamis Diikuti oleh Sekretaris Daerah Ciamis H. Tatang, dengan didampingi oleh Asisten Daerah, Kepala BPBD dan Kepala BPKD Ciamis.

Dalam arahannya Wagub Provinsi Jawa Barat H. Uu Ruzhanul Ulum mengatakan dalam suasana pandemi Covid-19 masyarakat jangan sampai lalai terhadap potensi-potensi bencana alam yang lainya.

“Kita hari ini masih dalam suasana Pandemi Covid-19 yang bisa di katakan bencana non alam, hal itu jangan sampai menjadikan kita lalai dengan bencana alam yang sewaktu-waktu bisa saja terjadi di musim penghujan ini, ” Ungkapnya.

Wagub Uu melanjutkan masyarakat tidak boleh terlalu terlena dengan pandemi covid-19, yang sedikit-sedikit berbicara memakai masker dan urusan covid-19 lainnya dan terfokus semuanya terhadap hal itu.

” Jangan sampai kita lupa dengan tugas-tugas lainnya “. Imbuh Wagub

Menurut Wagub, berdasarkan informasi dari BMKG, curah hujan yang akan turun di wilayah jawa barat lumayan ekstrim, sehingga perlu kehati-hatian dan kewaspadaan dalam menghadapi potensi bencana dengan mempersiapkan segala kesiapsiagaannya.

Terakhir, Wagub berharap dari rapat tersebut setiap kepala BPBD dan lembaga lainnya agar dapat segera mempersiapkan segala halnya sampai ke tingkat masyarakat.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *