Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Komunitas Manonjaya Adventure Community (X-TRAIL) mengadakan acara Sunatan massal, acara sosial tersebut merupakan bagian dari program komunitas X-TRAIL yang pertama kalinya di selenggarakan dalam kurun waktu 10 tahun X-TRAIL berdiri, kegiatan tersebut juga merupakan bentuk kepedulian dan bentuk pelayanan terhadap sesama.
Kegiatan Sunatan Massal tersebut bertempat di Mesjid Agung Manonjaya Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya, kegiatan dimulai pada pukul 06.00 WIB sampai dengan pukul 11.00 WIB, hadir pula dalam kegiatan tersebut dari DKM Manonjaya, Kepala Desa dan dari jajaran kecamatan Manonjaya, Ketua MUI serta panitia penyelenggara.
Kegiatan Sunatan massal diikuti oleh 43 anak dari 12 Desa yang ada di Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya, acara tersebut juga mendapatkan dukungan dari berbagai pihak terkait yang ada di wilayah Kecamatan Manonjaya.
Menurut Riswan Ginanjar selaku ketua penyelenggara mengatakan bahwa acara Sunatan Massal ini untuk berbagi dengan sesama serta dalam rangka memeriahkan bulan Muharram 1443 H, dan juga bertepatan dengan hari jadi komunitas Manonjaya Adventure Comunnity (X TRAIL) pada bulan September ini yang ke-10 tahun. Ucapnya Sabtu (04/09/21).