Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Mutu dan kualitas pendidikan di tentukan oleh Sumber Daya Manusia (SDM) pendidik itu sendiri, untuk mencapai hal tersebut dibutuhkan kesiapan para pendidik dalam meningkatkan kemampuan yang berkaitan dengan berbasis komputer. Mau tidak mau para guru harus mempersiapkan pikiran dan tenaga yang mumpuni. Rabu (02/02/2022).
Dalam hal ini para guru yang berada di kabupaten Tasikmalaya secara serius mendaftarkan diri untuk mengikuti sosialisasi program guru penggerak yang secara resmi dibuka oleh H. Daris selaku Kabid GTK Dinas Pendidikan Kabupaten Tasikmalaya.
Adapun kegiatan tersebut di bagi beberapa tempat dan jadwal yang telah disepakati. H. Daris sendiri membuka kegiatan tersebut di wilayah Kecamatan Mangunreja, dimana para pesertanya berasal dari Kecamatan Mangunreja dan Kecamatan Tanjungjaya, diperkirakan sekitar 70 peserta yang hadir.
Saat ditemui setelah usai membuka acara, H. Daris mengatakan, bahwa kegiatan tersebut hajat para guru yang menginginkan adanya peningkatan kemampuan atau SDM guru yang siap pakai, jadi untuk kegiatan ini berdasarkan surat edaran dari Kementerian Pendidikan, dimana kegiatan tersebut tidak di danai dari manapun, kalaupun ada dana itu sah – sah saja, iuran dari para guru yang bersangkutan bahkan sekalipun mengambil dari Dana Bos pun di perbolehkan. Ungkapnya