Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Terkait banyaknya korban manipulasi data atau penyalahgunaan identitas orang lain seperti KTP dan KK untuk kepentingan agunan ke Koperasi Mekar Salawu atau yang disebut Bank Emok menjadikan keresahan bagi warga Salawu.
Maka dari itu para Ulama di Salawu yang di pimpin oleh ustadz Asep Mubarok dari Desa Sundawenang Kecamatan Salawu Kabupaten Tasikmalaya, mendatangi Kantor PNM Mekar. Senin (18/4/2022).
Kedatangan para ulama dan tokoh masyarakat tersebut bermaksud untuk mempertanyakan penyelesaian perkara identitas orang lain yang dijadikan agunan pinjaman ke Koperasi PNM Mekar.
Adapun korban agunan pinjaman koperasi mekar ±43 orang hingga kini menunggu rehabilitasi nama, karena berkaitan dengan BI-Checking