Wabup Yana D Putra
Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com – Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra menghadiri pengajian rutin Al Mar’atu Sholihah sekaligus do’a bersama dalam rangka menyambut hari jadi Kabupaten Ciamis ke-380 bertempat di Masjid Agung Ciamis, Selasa, (07/06/2022).
Turut hadir mendampingi Wakil Bupati Ciamis Asisten Daerah Pemerintahan dan Kesra dan Ketua DKM Masjid Agung Ciamis Wawan S. Arifien.
Dalam sambutanya, Wabup Ciamis menyampaikan bahwa pengajian kali ini menjadi spesial karena sudah masuk dalam rangkaian hari jadi Ciamis ke 380.
“Ada yang berbeda dengan peringatan hari jadi tahun ini dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, tahun ini kemeriahan hari jadi tidak hanya dilaksankan di pusat kota tapi juga dilaksanakan sampai ke daerah, tepatnya di 5 eks Kewadanaan Ciamis, ” Ucap Wabup
Hadiri Pengajian dan Do’a Bersama Menyambut Hari Jadi Ciamis
Menurutnya, hal itu menunjukan bahwa hari jadi Ciamis benar-benar milik seluruh warga masyarakat Ciamis.
Baca Juga https://id.m.wikipedia.org/wiki/Wikipedia_bahasa_Indonesia
Ia menuturkan dengan dibaginya di 5 eks kewadanaan adalah supaya masyarakat bisa ikut memperingatinya, kemudian yang terpenting mendekatkan pejabat dengan masyarakat.
“Kami berharap dengan ini rasa memiliki masyarakat terhadap Ciamis lebih meningkat, minimal masyarakat tahu kapan hari jadi Ciamis,” Harapnya.