Penuhi Kebutuhan Darah
Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Guna memenuhi kebutuhan darah bagi pasien rawat inap dan rawat jalan khususnya pasien Talasemia dan Hemodialisa, RSUD Ciamis segera dirikan Bank Darah yang keberadaannya diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi pasien yang sedang mendapatkan pelayanan transfusi darah.
Ade Erni selaku Kasie Pelayanan Penunjang RSUD Ciamis menuturkan bahwa Bank Darah Rumah Sakit (BDRS) memiliki fungsi untuk mendistribusikan darah langsung kepada pasien. RSUD bekerjasama dengan PMI untuk mendapatkan pasokan darah. Ucapnya, Kamis (23/06/22).
Ade Erni juga menjelaskan, bahwa selain pasien – pasien seperti Talasemia dan Hemodialisa merupakan pasien yang rutin membutuhkan pelayanan transfusi darah, juga pasien rawat inap yang membutuhkan pelayanan transfusi darah jumlahnya cukup tinggi setiap bulannya. Kebutuhan darah di BDRS RSUD Ciamis setiap bulannya akan menjadi dasar bagi PMI sebagai pemasok untuk mengupayakan agar stok darah tetao terjaga sehingga kebutuhan darah di BDRS dapat terpenuhi dan pasien pasien yang membutuhkan terlayani secara maksimal. Jelasnya.
RSUD Ciamis Segera Dirikan BDRS
“Jadi pada dasarnya BDRS berfungsi untuk menyimpan dan mendistribusikan darah bagi pasien Rumah Sakit. Manfaat langsung yang bisa dirasakan adalah pasien atau keluarganya tidak terbebani untuk pergi dan bolak balik mencari darah ke PMI atau ke tempat lain, cukup ruangan atau dokter yang menangani menyampaikan permintaan darah ke Bank Darah Rumah Sakit. Permintaan di proses BDRS, salahsatu proses yang dilakukan oleh BDRS sebelum memberikan darah bagi pasien adalah melakukan terlebih dahulu pengujian kecocokan darah.” Ungkap Ade Erni.
Masih kata Ade Erni, kebutuhan darah di RSUD Ciamis sendiri cukup tinggi, setiap minggunya kebutuhan darah dapat mencapai 50 labu darah, atau setiap bulannya dibutuhkan kurang lebih 200 labu darah. Katanya.