Milangkala Ke-2 Tahun
Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Bertempat di wisata Cadas ngampar, desa Gunungsari, kecamatan Sadananya, kabupaten Ciamis. Jajaran redaksi media online analisaglobal.com beserta para kabiro dan wartawan melaksanakan syukuran perayaan milangkala yang ke 2 tahun, Sabtu (19/11/2022).
Dengan mengambil tema “Bernarasi Dengan Harmoni, Menyuguhkan Berita Untuk Indonesia,” perayaaan milangkala yang sederhana namun penuh makna pun berjalan dengan lancar.
Hadir dalam acara milangkala tersebut diantaranya, pemimpin umum media analisa global yaitu Agus Waka, Pemimpin redaksi analisa global Ade Kurnia, wakil pemimpin redaksi Dodi susandi, serta para kabiro dan wartawan analisa global. Tampak hadir juga perwakilan dari pihak pemerintah desa Gunungsari dan wakil ketua PPDI kabupaten Ciamis Jajat Sudrajat.
Berharap Lebih Eksis dan Lebih Maju Kedepannya
Dalam sambutannya, Agus Waka selaku Pemimpin Umum media online analisaglobal.com mengucapkan terima kasih kepada para biro dan wartawan yang telah hadir di acara milangkala ke 2 tahun, walaupun perayaan dengan sangat sederhana, tetapi inilah bentuk kebersamaan kita semua. Ucapnya.
“Adapun dalam acara milangkala ke 2 tahun media online analisaglobal.com, saya selaku pemimpin umum dan juga pembina media analisaglobal.com berharap kedepannya semakin eksis, semakin di kenal, dan saya juga berpesan ketika menjalankan tugas jurnalistik dilapangan rekan-rekan selalu mengedepankan kode etik jurnalis sesuai dengan Undang Undang Pers nomor 40 tahun 1999.” Jelasnya.
Baca Juga Kapolres Ciamis Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Penutupan Porprov XIV Jabar 2022
Lanjut Agus Waka menambahkan, saya juga berharap kepada rekan-rekan semua, karena kita sebagai jurnalis merupakan pilar ke empat demokrasi negara, maka ketika mencari bahan pemberitaan harus berimbang, jangan sampai profesi jurnalis dicederai oleh tindakan yang melawan hukum. Imbuhnya.
“Jadikan media analisaglobal.com ini sebagai perahu kita bersama, mari kita rawat dengan baik secara bersama-sama, agar analisaglobal.com ini lebih maju dan diterima dengan lebih baik dimasyarakat, jangan sampai perahu kita ini tenggelam. Mudah-mudahan dengan milangkala hari ini menjadi tujuan untuk lebih baik dan lebih maju dari tahun sekarang.” Pungkasnya.