Lantik 530 Jabatan Fungsional dan Kepsek, Bupati Ciamis Harapkan Para ASN dapat Bekerja Profesional

Lantik 530 Jabatan Fungsional dan Kepsek

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya hari ini secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan 530 Pejabat pada Jabatan Fungsional dan Kepala Sekolah lingkup Pemkab Ciamis bertempat di Halaman Pendopo Ciamis, Senin (26/12/2022).

Dari 530 pejabat tersebut, 19 orang guru dilantik diberi tugas tambahan menjadi Kepala SMP, 246 guru menjadi Kepala SD, 250 orang pengangkatan pertama dalam jabatan fungsional dan 15 orang pengangkatan dan penyesuaian dalam jabatan fungsional.

Bupati Ciamis mengucapkan selamat kepada para pejabat yang baru saja dilantik dan diambil sumpah jabatan.

Bupati Herdiat meminta kepada para pejabat atau para ASN yang telah dilantik untuk bekerja secara profesional dan menjaga amanah yang diberikan. mengingat ASN memiliki tugas melayani masyarakat.

“Walau bagaimanapun guru atau Kepala Sekolah mempunyai beban dan tanggung jawab yang luar biasa, terlebih para guru SD, ” ucapnya.

Baca Juga Pemdes Petirhilir Baregbeg, Gelar Musyawarah Perencanaan RAPBDES Tahun 2023 Bersama Masyarakat

Bupati Ciamis Harapkan Para ASN dapat Bekerja Profesional

Bupati menuturkan, sebagai Guru dan Kepala Sekolah tentu mempunyai beban tanggungjawab untuk mencetak generasi emas yang cerdas dan berakhlakul karimah.

“Tidak cukup cerdas saja, akhlak mereka juga harus ditanamkan dari sejak dini, ” Jelasnya.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *