Petugas Damkar Banjarsari Evakuasi Sarang Tawon Vespa Di Rumah Warga

Petugas Damkar Banjarsari

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pos WMK Banjarsari, mengevakuasi Sarang Tawon Vespa dari atap rumah warga di Pamarican.

Tawon Vespa tersebut bersarang di rumah milik Herlan (43), warga Dusun Karangcengek, RT 19, RW 26, Desa Pamarican, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, pada Minggu (16/04/2023) malam.

Kami mendapat laporan, bahwa di atas Rumah milik Herlan (43), warga di Dusun Karangcengek, RT 19, RW 26, Desa Pamarican, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ada Sarang Tawon Vespa berukuran besar.

“Sehingga meminta bantuan Petugas Damkar Pos WMK Banjarsari, untuk melakukan proses evakuasi,” ungkap Petugas Damkar Pos WMK Banjarsari Dikri Nur Denatama.

Evakuasi Sarang Tawon Vespa Di Rumah Warga

Dikri juga menuturkan keberadaan sarang Tawon Vespa tersebut diketahui oleh Pemilik Rumah, setelah banyak Anak-anak yang bermain-main dengan keberadaan Sarang Tawon Vespa tersebut, sehingga Pemilik Rumah berinisiatif melaporkan Keberadaan Sarang Tawon Vespa tersebut kepada Petugas Damkar Pos WMK Banjarsari, untuk dilakukan Pemusnahan, dan Evakuasi. Tuturnya.

“Ukuran Sarang Tawon Vespa tersebut berdiameter kurang lebih 80 Centimeter. Keberadaan Sarang Tawon Vespa tersebut berada di atas Rumah,” ujarnya.

Baca Juga Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu (KPU) Kab. Ciamis Selenggarakan Sosialisasi Tahapan Pencalonan Anggota DPRD

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *