SMPN 2 Singaparna Menggelar Acara Kenaikan Serta Pelepasan Siswa-Siswi Kelas IX

SMPN 2 Singaparna

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com. – SMPN 2 Singaparna Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya menggelar acara kegiatan kenaikan sekaligus pelepasan siswa-siswi kelas IX yang berlangsung di Gedung Islamic Center Kabupaten Tasikmalaya , Rabu (21/06/2023).

Acara tersebut dihadiri Sekdis Pendidikan Edi Ruswandi. H dan kepala bidang SMP Jani Maulana., S.Sos., Unsur Muspika Singaparna terdiri dari Camat Singaparna, Kapolsek Singaparna, serta DanRamil Singaparna Ketua Komite SMPN 2 Singaparna, Kepala SMPN 2 Singaparna, Pengawas dan Pembina, Tenaga Pendidikan serta orang tua siswa serta para tamu undangan.

Kepala SMPN 2 Singaparna Drs. Edi Hardiana menyampaikan terima kasih kepada seluruh wali murid yang telah mempercayakan putra dan putrinya untuk menempa ilmu di SMPN 2 Singaparna, dengan harapan bisa menjadi anak yang soleh dan soleha serta berbakti kepada agama, guru, orang tua, negara dan bangsa. Ujarnya.

Semua Siswa/Siswi Yang Sudah Lulus Bisa Menjaga Nama Baik Almamater

Edi juga berharap kepada semua siswa dan siswi setelah lepas dari SMPN 2 Singaparna bisa menjaga almamater dan nama baik sekolah, dan mengharapkan semua siswa yang telah lulus bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Harapnya.

Baca Juga Kemeriahan Warnai Acara Pelepasan Siswa-Siswi SD Negeri 1 Tenjowaringin Salawu

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *