Anggota DPR RI Komisi IV Dari Fraksi PAN Gelar Sosialisasi Safari GEMARIKAN
Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Kementerian Kelautan dan Perikanan Kabupaten Tasikmalaya bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tasikmalaya, juga Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan ketua Komisi IV DPR RI mengadakan acara Perluasan Safari Gemarikan.
Acara tersebut dilaksnkan dalam Rangka Percepatan Penurunan Stunting dan Gizi Buruk yang bertempat di RM Saung Cimana Rame Kampung Cirahong Desa Margaluyu, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (08/08/23).
Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua Komisi IV DPR RI dari fraksi PAN, pihak Kementerian dan Kelautan atau yang mewakilinya, dari Dinas Pertanian Bidang Ketahanan pangan atau yang mewakilinya, dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tasikmalaya, Perwakilan Kepala Desa se-Kecamatan Manonjaya, para Kader dan Simpatisan juga para tamu undangan.
Muhammad Hoerudin Amin, S.Ag, MH anggota DPR RI Komisi IV dari Fraksi PAN mengatakan, acara ini dilaksanakan dalam rangka sosialisasi Safari Gerakan Gemar Makan ikan dengan maksud untuk mengenalkan kepada masyarakat tentang pentingnya ikan, tentang tata cara masak dan masukan gizi yang ada di dalam daging ikan yang sekarang ini masih banyak stunting dan gizi buruk.