Pastikan Pasokan Listrik Handal Saat Rekapitulasi dan Rapat Pleno KPU, PLN ULP Ciamis Siagakan Personil

Pastikan Pasokan Listrik Handal Saat Rekapitulasi

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Pastikan kehandalan pasokan listrik aman saat pemungutan suara, penghitungan suara dan rapat pleno, PLN ULP Ciamis UP3 Tasikmalaya siagakan personil di KPU Ciamis.

Dodi Prasetyo SPV Teknik PLN ULP Ciamis menuturkan, selain siagakan personil guna menjaga kehandalan pasokan listrik saat pemungutan suara, penghitungan suara dan rapat pleno KPU.

PLN ULP Ciamis menyiagakan personil yang ditugaskan untuk memantau kehandalan listrik di KPU saat rekapitulasi hasil penghitungan suara dan juga rapat pleno. Tutur Dodi. Senin (19/2/2024).

PLN ULP Ciamis Siagakan Personil

Dodi juga menjelaskan, pada H-1 pemungutan suara pemilu 2024, PLN ULP Ciamis menggelar siaga pasukan yang mana siaga pasukan tersebut guna mengecek kesiapan dan kesehatan personil dalam menjalankan tugas menjaga kehandalan pasokan listrik agar tetap handal. Terangnya

Saya berharap pasokan listrik saat rekapitulasi dan rapat pleno pemilu 2024 nanti tetap handal tanpa ada gangguan padam. Harapnya

Baca Juga Ketua Panwascam Kadipaten Berharap Rapat Pleno Terbuka Rekapiltulasi Perhitungan Suara Tingkat Kecamatan Berjalan Lancar

Selain itu juga, Dodi Prasetio menghimbau kepada masyarakat yang memiliki pohon di dekat jaringan listrik agar merelakan pohonya untuk dipangkas oleh petugas PLN. Adapun jarak aman dahan pohon dengan jaringan berjarak 3 meter dari arah atas,bawah , kanan dan kiri jaringan. Tegasnya.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *