Kabupaten Tasikmalaya — Tepatnya pada hari Kamis tanggal 19 November 2020, bertempat di SDN Mangunharja Desa Mandalaguna Kecamatan Salopa Kabupaten Tasikmalaya digelar acara pembukaan Bakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) Ta.2020 di wilayah Kodim 0612/Tasikmalaya dihadiri ±50 Orang.
Hadir dalam acara tersebut yang diantaranya Dandim 0612 Tasikmalaya (Letkol Inf Ary Sutrisno.S.Ip), Bupati Tasikmalaya diwakili oleh Kadis Sosial (Drs.Roni Sahtoni.MM), Kasdim 0612/Tasikmalaya (Mayor Inf Candra Suhendra), Pasiter Kodim 0612/Tasikmalaya (Kapten Inf Ajat.S), Danramil 1219/Salopa (Kapten Inf Suprianto), Kapolsek Salopa (Akp Bambang.S), Kabid Pemberdayaan dan kelembagaan masyarakat Desa Dinsos Kabupaten Tasikmalaya (Dra. Doris.S, M.Si), Camat Salopa (Fuad Abdul Aziz.ST.MP), Kades Mandalaguna (Joko), Masyarakat serta Tamu undangan.
Dalam sambutannya Dandim 0612/Tsm Letkol Inf Ary Sutrisno, S, I.P menjelaskan, BSMSS adalah program setiap tahun di wilayah kodam III/Siliwangi dengan tujuan mengadakan pembangunan di daerah yang membutuhkan percepatan pembangunan. jelasnya.
“terimakasih kepada Pemda Tasikmalaya atas program BSMSS ini yang bisa meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat”. Ucap Dandim 0612 Tasikmalaya.