Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Garda terdepan pemerintah bagi pelayanan masyarakat adalah Kelurahan dan desa, jadi tidak salah kalau pemerintah fokus memberikan perhatian khusus untuk kelurahan dan desa. Demikian, hal yang disampaikan Bupati Ciamis Herdiat Sunarya saat memberikan sambutan dalam acara Peresmian Gedung Olah Raga (GOR) Kelurahan Sindangrasa di halaman depan GOR Sindangrasa, sabtu malam (28/11/2020).
Bupati Herdiat menuturkan dirinya kerap keliling ke seluruh kelurahan di Kecamatan Ciamis untuk memastikan agar masyarakat betul-betul terlayani. “Saya sangat sering keliling memantau ke setiap Kelurahan di Ciamis, tepatnya ke 7 Kelurahan. Sejak saya dilantik sebagai Bupati saya sudah dua kali keliling Kelurahan untuk memastikan masyarakat betul-betul terlayani, ” Tutur Herdiat.
Menurutnya, kelurahan harus lebih baik ketimbang pemerintahan desa salah satunya dengan tetap fokus memberikan anggaran biaya untuk sarana prasarana dan fasilitas pada masyarakat. “Jangan sampai pemerintahan kelurahan posisinya kalah sama pemerintahan desa. Insya Allah kami akan fokus tentang Kelurahan agar lebih baik dalam melayani masyarakat.” Ungkapnya
“Kami tidak menginginkan karena kurangnya perhatian dari Pemerintah Kabupaten, menyebabkan pelayanan kelurahan pada masyarakat menjadi menlorot, ” Tandasnya.
Ia mengajak semua pihak untuk sama-sama mengawal kemajuan pemerintahan desa atau kelurahan agar Ciamis menjadi lebih maju dan lebih baik.
Herdiat berharap dengan direnovasinya gedung olahraga tersebut, masyarakat lebih sering berolahraga sehingga imunitas tubuh menjadi kuat, sebagai salah satu bentuk perlawanan kepada Covid-19.
Selain itu, dalam kesempatan tersebut Bupati Ciamis tidak lupa mengajak masyarakat untuk tetap mempedomani protokol kesehatan mengingat jumlah terkonfirmasi positif covid 19 di Ciamis terus meningkat.