Selamat pagi /siang/sore/malam pembaca setia analisaglobal.com, semoga semua pembaca dalam keadaan sehat, penuh kebahagiaan, dan bersemangat dalam beraktifitas serta sehat selalu.
Jangan lupa ya tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena Pandemi Covid-19 belum berakhir. Berikut kami sajikan berita terpopuler di analisaglobal.com
Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Bantuan Sosial Tunai (BST) dari kementerian Sosial sudah mulai disalurkan pada awal tahun 2021, bantuan tersebut diberikan bagi warga masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 salah satunya di desa salawu Kecamatan salawu Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (13/01/2021)
Berdasarkan informasi dari Kaur Kesra Rizky jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) berjumlah 388 jiwa, pemberian Bantuan Sosial Tunai (BST) ini dilaksanakan oleh PT. POS Indonesia cabang salawu, yang langsung mendatangi Kantor desa salawu. Bantuan Sosial Tunai (BST) ini merupakan Tahap 1 pada awal tahun (bulan Januari 2021), dengan nilai per KPM Rp. 300.000,- (Tiga ratus ribu rupiah).