Abdul Hak Muksin Terpilih sebagai Kades PAW Desa Cipaingeun Periode 2025-2027

Sementara itu, Camat Sodong Hilir, H. U. Syaepul Uyun, S.Sos., M.Si., menyampaikan apresiasi terhadap jalannya pemilihan yang berlangsung aman dan lancar.

“Ini adalah pesta demokrasi yang sesungguhnya, di mana 63 perwakilan warga menjadi penentu lahirnya pemimpin baru di Desa Cipaingeun. Pilkades hari ini sukses tanpa ekses,” pungkasnya.

Diketahui, sebelum pemilihan ini, Desa Cipaingeun dipimpin oleh Yy sebagai Penjabat Sementara (PJS) dalam kondisi yang kurang baik. Hal tersebut menjadi alasan utama warga menginginkan pemimpin baru yang lebih amanah.

Acara pilkades ini dihadiri oleh Muspika Kecamatan Sodong, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya. Namun, ketidakhadiran Yy sebagai PJS dalam acara tersebut menimbulkan tanda tanya di kalangan warga.

“Sebagai penanggung jawab pilkades, seharusnya YY hadir. Ini perlu dipertanyakan kepada pihak inspektorat,” ujar salah seorang warga. (Yos Muhyar)

Baca Juga Berburu Takjil dan Ngabuburit di Alun-Alun Singaparna, Tradisi Ramadan yang Meriah

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *