Terpantau Kapolres Banjar secara simbolis menyerahkan alat Swab Test Anti Gen dari Dokkes Polres Banjar diserahkan kepada Dinkes Kota Banjar untuk digunakan secara gratis kepada Para pengguna jalan yang memasuki wilayah Kota Banjar.
“Ya kurang lebih 47 Alat Swab test Kami serahkan kepada Dinkes untuk digunakan kepawa warga masyarakat yang hendak memasuki wilayah hukum Polres Banjar” ucap Kalolres Banjar.
Operasi yang dilakukan di Pos penyekatan Cijolang perbatasan Jabar – Jateng ini diperkirakan puncaknya hari Minggu dan Senin.
Sesuai dengan operasi penyekatan larangan mudik sampai tanggal 17 Mei 2021.
“Ya, Operasi pemeriksaan arus balik ini bertujuan untuk mereka yang masuk ke kota Banjar dalam keadaan sehat dan bebas tidak membawa virus covid-19” pungkas Kapolres Banjar.***Humas Polres Banjar/red