Selamat pagi /siang/sore/malam pembaca setia analisaglobal.com, semoga semua pembaca dalam keadaan sehat, penuh kebahagiaan, dan bersemangat dalam beraktifitas serta sehat selalu.
Jangan lupa ya tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena Pandemi Covid-19 belum berakhir. Berikut kami sajikan berita terpopuler di analisaglobal.com
Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Vaksinasi tahap Kedua yang diprioritaskan kepada pelayan publik mulai dilaksanakan di Kabupaten Ciamis. Ratusan prajurit TNI Kodim 0613/Ciamis serentak diberikan suntik vaksin Covid-19 yang bertempat di Aula Makodim 0613/Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (02/03/2021).
Ratusan prajurit TNI Angkatan Darat di wilayah teritorial Kodim 0613/Ciamis yang melaksanakan vaksinasi yakni, 180 orang dilaksanakan di Makodim Ciamis. Selain itu, 280 prajurit lainnya yang merupakan Babinsa Kodim 0613/Ciamis dilaksanakan di wilayah teritorial tugas masing – masing.
Komandan Kodim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani, S.Sos., M.A.P., melalui Kasdim 0613/Ciamis Mayor Arh Wilde Pangalerang mengatakan, kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan serentak merupakan perintah dari atasan. Tujuannya untuk mengatasi pandemi Covid-19. Ucapnya