Banyaknya Kejadian Orang Meninggal di Area Bermain, Eko Andriyanto : Semuanya Tidak Terdaftar di Pokdarwis Kab. Ciamis

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Beberapa hari terakhir banyak kejadian yang mengakibatkan orang meninggal terutama di daerah aliran sungai, diantaranya kejadian di DAM Gintung, Curug Panganten, Leuwi Ili Sungai Cileueur dan terakhir di Curug Wadas Pamarican.

Dengan banyaknya kejadian tersebut, Ketua Pokdarwis Kabupaten Ciamis angkat bicara dengan menyatakan sikapnya.

Eko Andriyanto selaku Ketua Pokdarwis Kab. Ciamis menghimbau kepada semua jajaran Pokdarwis Kab. Ciamis, Desa Wisata ataupun Destinasi Wisata dan pelaku wisata di Kab. Ciamis dikarenakan banyak terjadi kejadian yang menimbulkan korban tepatnya di aliran sungai. Maka saya menghimbau kepada seluruh pelaku wisata untuk antisipasi dan selalu menerapkan SOP (Standar Operasional Prosedur) di tempat-tempat wisata terutama di daerah aliran sungai. Ungkapnya Jumat (22/10/21)

“Kepada semua pelaku wisata yang berlokasi di aliran sungai dan wahana air, untuk selalu memperhatikan dan menerapkan SOP guna mencegah kejadian yang tidak diinginkan”, imbuhnya.

Lebih lanjut, Eko Andriyanti menegaskan bagi pelaku atau pengelola wisata yang tidak memiliki legalitas dan terferifikasi oleh Pokdarwis Kab. Ciamis dan belum memenuhi SOP diharapkan untuk menutup area bermainnya.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *