Bentuk Rasa Syukur, Warga Desa Bendasari Berikan Minuman dan Makanan Gratis Untuk Peserta Jalan Sehat

“Semoga agenda ini selain sebagai momen merayakan hari jadi Kabupaten Ciamis yang ke-381 juga membuat sehat bapak ibu semua,” tuturnya.

Camat Sadananya L.M. Sukardan Rere mengucapkan syukur Alhamdullillah untuk pelaksanaan jalan sehat di Kecamatan Sadananya disambut antusiasme masyarakat serta masyarakat Kecamatan Sadananya dibantu oleh eks Kwadanaan Ciamis sehingga acara gerak jalan santai ini berjalan lancar.

“Bahkan ada masyarakat dengan swadaya sendiri untuk peserta jalan sehat disediakan makanan dan air mineral gratis,” Ucap Rere.

Salah seorang warga yang tidak mau disebutkan nama nya mengatakan, pembagian air dan makanan ini sebagai bentuk rasa syukur kami selaku warga Desa Bendasari Kecamatan Sadananya atas terpilihnya Desa Bendasari sebagai jalur gerak jalan santai dalam rangkaian Hari Jadi Kabupaten Ciamis yang ke 381. Ucapnya.

“Adapun untuk semua makanan dan air minum gratis ini itu hasil swadaya masyarakat yang dibagikan khusus untuk peserta gerak jalan sehat,” tandasnya (Dods)

Baca Juga Pasca Kebocoran Pipa JDU 300 MM, Petugas PDAM Tirta Galuh Ciamis Akan Segera Cek Pelayanan Pada Pelanggan

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *