Berikan Rasa Nyaman Dan Aman Kepada Pengguna Jalan
Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Dalam rangka memberikan kenyamanan bagi pengguna jalan yang berada di wilayah Kabupaten Ciamis, Dinas Perhubungan Kabupaten Ciamis terus melakukan perbaikan lampu PJU yang mengalami gangguan.
Melalui Iqo zulpikar Kepala Bidang Teksar ,Plt Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Ciamis menuturkan, selama menjelang idul fitri dan pasca idul fitri 1442 Hijriah untuk perbaikan PJU di lakukan di beberapa titik dan untuk perbaikan PJU hampir sama di seluruh kabupaten.
Dishub Ciamis Bidang Teksar Lakukan Perbaikan PJU
“Memang intensitasnya lebih tinggi selama bulan Ramadhan dan paska lebaran itu memang lebih tinggi, karena memang saking banyaknya orang yang khususnya di bulan Ramadhan, biasanya jarang sekali yang beraktivitas malam-malam jadi banyak orang tanpa mengetahui situasi di lingkungan yang biasanya di rumah saja, tetapi bulan Ramdhan ini banyak yang melakukan kegiatan malam seperti solat tarawih sehingga bisa mengetahui lampu PJU di lingkungan sekitar masih ada yang mati.” Ungkap Iqo.
Baca Juga https://id.m.wikipedia.org/wiki/Wikipedia_bahasa_Indonesia
Iqo juga menambahkan, permintaan perbaikan hampir tiap malam selalu ada, untuk mensiasatinya agar ter-agendakan kalau kita tidak tahu, jadi permintaan perbaikan melalui surat agar bisa di tindak atau di perbaiki. Imbuhnya
“Adapun target tiap harinya kurang lebih 5 sampai 7 titik, itupun kalau lokasinya terlalu jauh jadi berapa titik, total semua kira-kira sekitar 100 lebih titik, itu selama bulan Ramadhan.” Jelasnya.