“Ini terbukti, panen ikan lele di Kolam Dusun Ciheras Desa Selacai dengan menggunakan campuran Bios 44 dalam kurun waktu 3 bulan, benih 10 ribu ekor menjadi 1 ton ekor ikan lele,” ucap Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi.
Komandan Kodim 0613/Ciamis menuturkan, pihaknya siap membantu dan mendorong petani maupun pembudidaya yang ada di wilayah teritorial Kodim 0613/Ciamis. Ini bagian dari pada wujud nyata TNI berada ditengah-tengah rakyat dan menjadi solusi untuk kesejahteraan rakyat Indonesia.
“Sesuai perintah Bapak KASAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman, SE., M.M., bahwa prajurit TNI AD harus hadir ditengah masyarakat menjadi bagian solusi permasalahan yang dialami rakyat. Dalam hal ini menjaga ketahanan pangan nasional agar masyarakat hidup semakin sejahtera,” kata Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi. (Red)
Pendim 0613 Ciamis
Baca Juga Kapolres Ciamis Pimpin Pengamanan Munggahan Santri, Sambut Ramadan 1444 H