Selain itu, Bupati berharap agar para ulama ikut serta menghimbau kepada masyarakat untuk senantiasa mempedomani protokol Kesehatan dengan melaksanakan 3M sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Ciamis.
“Jumlah terkonfirmasi positif di Kabupaten Ciamis terus meningkat, sampai saat ini secara keseluruhan terdapat 634 orang terkonfirmasi positif dengan rincian 265 orang sembuh, 22 orang dirawat di RSUD Ciamis dan 322 orang melaksanakan isolasi mandiri”.
“Oleh karenanya saya mengajak kepada bapak-bapak Ketua MUI semuanya agar senantiasa mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya mempedomani protokol Kesehatan dan melaksanakan 3M,” jelasnya.
Sementara itu Ketua MUI Kabupaten Ciamis KH. Saeful Uyun mengucapakan terimaksih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis yang telah peduli kepada ulama di Kabupaten Ciamis ditengah-tengah pandemik Covid-19 ini.
“Saya berharap agar apa yang dilakukan Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis menjadi tambahan kebaikan dan amal dan semoga dengan pemberian bantuan ini menjadi wasilah agar wabah Covid-19 cepat selesai di negeri ini agar kita semua dapat menjalankan ibadah dengan tenang tanpa rasa waspada,” tandasnya.***Dedi/Fajar