Bupati Dan wakil Bupati Tasikmalaya
Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Sebagai bentuk penghargaan kepada KH. Muhammad Syabandi yang telah memperkuat kemerdekaan negara Republik Indonesia, Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto didampingi wakil Bupati H. Cecep Nurul Yakin resmikan jalan Cijoho-Malaganti menjadi jalan KH. Muhammad Syabandi.
Acara peresmian yang berlokasi di lapangan SMP Islam YPP Cilenga tersebut dihadiri seluruh keluarga besar KH. Muhammad Syabandi, para kepala desa se-Kecamatan Sariwangi, seluruh unsur muspika, perwakilan dinas DPUTRPPLH, serta para pejabat dinas kabupaten Tasikmalaya lainnya. Senin, (22/08/2022).
Resmikan Jalan Cijoho-Malaganti Menjadi Jalan KH. Muhammad Syabandi
Dalam sambutannya, Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto mengatakan, kalau perjuangan KH. Muhammad Syabandi dalam memperjuangkan kemerdekaan patut menjadi contoh serta mendapatkan penghargaan dari kami selaku pemerintah kabupaten Tasikmalaya, maka dari itu kita ganti nama jalan Cijoho-Malaganti menjadi jalan KH. Muhammad Syabandi. Ucapnya.
Baca Juga https://id.m.wikipedia.org/wiki/Wikipedia_bahasa_Indonesia