Lebih lanjut Amril mengatakan, terkait sosialisasi dan gerakan PSN Insya Allah untuk sementara sampai sekarang kita masih melibatkan kader posyandu karena memang masyarakat belum paham juga kaitan dengan pembentukan Jumantik, katanya.
“Saya berharap kedepannya mungkin melalui media disampaikan juga kaitan dengan PSN-nya, karena memang ada kaitan dengan kondisi saat ini dimasa musim hujan, jadi jangan sampai lalai,” harap Amril.
Ditempat terpisah, H. M. Muslih Kepala Desa Cisadap mengajak warga untuk selalu melaksanakan kerja bakti membersihkan lingkungan serta menjalan program 3 M, ajaknya.
“Saya berharap dengan meningkatnya kesadaran masyarakat terkait dengan kebersihan lingkungan terutama membersihkan wadah terbuka tempat bersarangnya nyamuk, masyarakat bisa terhindar dari penyakit DBD dan Cikungunya,” harapnya (Dods)
Baca Juga Bentuk Kepedulian Kepada Masyarakat Sekitar, Prajurit Yonif 7 Marinir Laksanakan Jumat Berkah