drh. Asri Kurnia. MP menjelaskan, untuk tindakan selanjutnya untuk yang gejala cacingan kita mengarahkan untuk pemberian obat cacing secara berkala dan pemberian vitamin. “Untuk intervalnya 2 – 3 bulan sekali.
“Adapun gejala cacingan tersebut diduga peternak belum melakukan pengulangan pemberian obat cacing sehingga belum maksimal pemberian obat cacingnya.” jelasnya.
Disamping itu juga, kemarin kita memberikan masukan kepada peternak karena cacingan salah satunya bisa terjadi ketika pada saat mencari rumput dipagi hari dan masih ada kandungan cacing, makanya dianjurkan pengambilan rumputnya siang hari. Selain itu juga pemberian obat cacing yang berkala.
Saat ini memasuki musim penghujan dianjurkan jadwal mengambil/ ngaritnya siang hari saat rumput sudah tersinari matahari dan juga jangan berikan rumput saat basah di usahakan rumput yang basah agar di tiriskan terlebih dahulu. Papar Asri
“Kita juga mengajak peternak untuk selalu berkoordinasi dengan UPTD, bisa via tlp/ wa atau datang langsung sehingga ada koordinasi lebih lanjut.” tegas drh. Asri Kurnia. MP. (Dods)
Baca Juga PLN ULP Pangandaran Gerak Cepat Pulihkan Kelistrikan Akibat Pohon Tumbang