Sementara itu Yusdi Zamzam salah satu anggota Bikers Brotherhood 1% MC Ciamis mengatakan Kegiatan dilakukan dalam membantu pemerintah dalam menangani dan mencegah Pandemi COVID-19 dengan tema Bikers Brotherhood 1% MC Bakti untuk Negeri.
Yusdi menerangkan selain kepada Pemerintah Daerah, bantuan berupa Hazmat, Hand Sanitizer dan Masker juga diserahkan secara langsung kepada masyarakat.
Diantaranya diserahkan kepada para santri dan pengurus pesantren, para pedagang, dan para pengelola tempat ibadah yakni Masjid, Gereja, Klenteng, MAKIN dan Tenaga Kesehatan.
“Semoga kegiatan yang kami lakukan bisa memberikan manfaat baik dan dapat membantu sesama dalam masa Pandemi ini, terutama dalam masa PPKM Darurat seperti sekarang ini, ” Jelasnya.
Jurnalis : A.Yayat H/A. Suryana