Dandim 0612/Tasikmalaya Bersama Bupati Tasikmalaya
Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Bertempat di GOR HCR Kp. Cijoho Desa Sundakerta Kecamatan Sukahening Kabupaten Tasikmalaya, Dandim 0612/Tasikmalaya beserta Forkopimda Kabupaten Tasikmalaya melaksanakan Penutupan Bakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) TA. 2023 Kodim 0612/Tasikmalaya, yang dihadiri ± 150 orang.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto,S.IP, Dandim 0612/Tasikmalaya Letkol Inf Raden Hendra Sukamdijibrata, S.IP, Kapolresta Tasikmalaya AKBP Sayeb Zainal Abidin, S.I.K, SH, Anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya Fraksi Gerindra H. Cecep Ruhimat, Kasdim 0612/TSM Mayor Inf Deni Zaenal Mutaqin, S.Sos, Perwakilan Lanud Wiriadinata Tasikmalaya Kapten Lek. Rahmat, Asda 1 Setda Kab Tasikmalaya Drs. H. Nana Heryana, MM, Kadis PMD Kabupaten Tasikmalaya Drs. Yayat Sudrajat, Sekban Kesbangpol Kabupaten Tasikmalaya ibu Ida, Sekdis PMD Kabupaten Tasikmalaya Unang Arifin, S.Pd.
Tampak hadir pula Camat Kecamatan Sukahening Ucu Mulyana, S.I.P, Danramil 1207/Cisayong Kapten Inf Andri Mulyono, Kabid Dinas PMD Kab. Tasikmalaya Ibu Doris, Kapolsek Cisayong AKP Rokhmadi, SH, Kepala Desa Sundakerta Anton Raksadiwangsa, Ketua LPM Desa Sundakerta Endang Hidayat, Ketua Karang Taruna Desa Sundakerta Agus Rohimat, Ketua MUI Desa Sundakerta Ajengan Hisyam Al Junaedi, Tokoh masyarakat Desa Sundakerta H. Oneng, Para Danramil, Para Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama Desa Sundakerta Kec. Sukahening dan Para kades se-Kecamatan Sukahening.
Adapun sasaran dalam giat tersebut antara lain Sasaran Fisik, diantaranya, Pembuatan TPT 480 M x Tinggi 75 CM dan Rambat Beton 480 M x 1,2 M mencapai 100 %, Pembangunan Posyandu 5 M x 7 M 1 unit mencapai 100 %, Perehaban RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) 10 unit mencapai 100%.
Untuk Sasaran Non Fisik yaitu Penyuluhan Bela Negara, Wawasan Kebangsaan dan Cinta Tanah Air mencapai 100 %. Penyuluhan Pengetahuan Masyarakat bidang Kesehatan mencapai 100 %.
Selanjutnya untuk Pengerahan Tenaga Kerja diantaranya Personel Pokko BSMSS 10 orang, SST Kodim 0612/Tasikmalaya 30 orang dengan Jumlah 40 orang antara lain Tenaga kerja swadaya masyarakat, Muspika Kec. Sukahening : 2 orang, Linmas Desa Sundakerta : 3 orang, OKP : 3 orang, Organisasi PKK : 2 orang, Masyarakat Desa Sundakerta bergiliran 50 orang dengan Jumlah 60 orang dan Jumlah personel seluruhnya sebanyak 100 orang.