Guna meningkatkan taraf ekonomi masyarakat, Yani Heryani akan memanfaatkan aset – aset BUMDes (Badan Usaha Milik Desa) yang sudah ada dengan cara mengoptimalkan juga dengan cara memberdayakan masyarakat. Ungkap Yani. Jum’at (04/03/2022).
Selain itu juga, Yani mengatakan, saya merasa miris melihat TPS3R tersebut yang kurang optimal fungsinya dan masih jalan ditempat, padahal TPS3R tersebut sudah membawa nama baik Desa Pawindan. Ucapnya
“Kenapa tidak kita perhatikan TPS3R tersebut, sehingga nanti kita harus lebih memperhatikan dan melirik terhadap TPS3R dengan cara menganggarkan anggaran untuk operasional kegiatannya, supaya lebih optimal kedepannya.” tegas Yani
Yani juga berharap, sebaik – baiknya program yang di munculkan oleh seorang pemimpin tanpa dukungan dari masyarakatnya tidak akan bisa berjalan dengan mulus, sehingga saya berharap dengan adanya kesolidan masyarakat Desa Pawindan semua akan bisa tercapai. Harapnya.***Dods