Didampingi Wakapolres, Kapolres Ciamis Cek Kesiapan Pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2022

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengecek kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2022 di wilayah hukum Polres Ciamis. Salah satunya pengecekan Pos Pelayanan, Pengamanan dan Terpadu yang tersebar di Kabupaten Ciamis, Senin (18/4/2022).

Pengecekan tersebut Kapolres Ciamis didampingi oleh Wakapolres Ciamis Kompol Apri Rahman, SE., Kabag Ops Polres Ciamis Kompol Nia Kurnia, Kasi Propam AKP Rahmad Fanani, Kasi Humas Iptu Magdalena NEB, dan Kanit Regident Satlatan Polres Ciamis Iptu M. Hardian A, S.T.K., S.I.K., M.H., serta sejumlah anggota Polres Ciamis Polda Jabar.

Adapun posko Operasi Ketupat Lodaya 2022 Polres Ciamis yang dicek diantaranya Pos Pelayanan Cihaurbeuti, Pos Pengamanan Sindangkasih dan Pos Terpadu Alun Alun Ciamis.

Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengatakan, pengecekan Pos Pelayanan, Pengamanan dan Terpadu dilakukan dalam rangka untuk memastikan kesiapan untuk menghadapi arus mudik dan balik Lebaran Tahun 2022. Sehingga pada saatnya nanti Polres Ciamis dapat 100 persen menjalankan Operasi Ketupat Lodaya 2022.

“Pos ini menjadi bagian kesiapan kami Polres Ciamis menghadapi Operasi Ketupat Lodaya 2022. Sehingga pada saat arus mudik dan balik lebaran pelayanan prima dapat dirasakan oleh masyarakat khususnya para pemudik,” kata Kapolres Ciamis.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *