Dengan akan adanya perbaikan Jembatan Cirahong masyarakat sangat merespon baik dan disambut dengan antusias meskipun untuk sementara waktu harus memutar arah dulu. Jembatan Cirahong adalah jalan alternatif penghubung antara dua kabupaten, yaitu kabupaten Tasikmalaya dan kabupaten Ciamis.
Adapun yang sangat berperan di dalam perbaikan Jembatan Cirahong yaitu PT. KAI (Kereta Api Indonesia) serta dinas – dinas terkait lainnya baik di wilayah Pemkab Tasikmalaya ataupun Pemkab Ciamis, karena Jembatan tersebut adalah penghubung 2 kabupaten.
Menurut Edi (38) selaku penjaga atau petugas di Jembatan Cirahong mengatakan, dengan adanya himbauan dari PT. KAI pada hari ini Senin (28/06/2021), untuk masyarakat yang selalu melintasi Jembatan Cirahong untuk sebulan ke depan akan di tutup total, di karenakan besi penyanggah kayu sudah rapuh dan takutnya nanti akan mengakibatkan kecelakaan bagi pengendara yang lewat. Ucapnya
“Perbaikan ini sudah ke 2 kalinya, mudah – mudahan semuanya berjalan lancar dan bisa dilewati dengan nyaman setelah perbaikan nantinya.” tandasnya***Heni/Ani