Kepada peserta studi banding yang dari Disparpora Tasikmalaya, Megi Kepala Bidang Destinasi Kabupaten Pangandaran menjelaskan “Bahwa kalimat studi banding ini mungkin lebih baik kita sebut saja kerja bersama, karena ini akan belajar bersama dan kami pun sama perlu kerja sama dalam bidang yang lain, banyak juga di kabupaten Pangandaran ini masih banyak kekurangan dan harus banyak belajar dari kabupaten Tasikmalaya dalam bidang yang lainnya.” Ungkapnya
Pada kesempatan lain analisaglobal.com mencoba mewawancarai Kadisparpora Kabupaten Tasikmalaya yaitu Drs. H. Nana Heryana, M M, Beliau mengungkapkan “Bahwa studi banding atau kunjungan kerja ini dalam rangka belajar dari desa wisata yang telah maju di kabupaten Pangandaran ini, yang mana kami dari dinas pariwisata kabupaten Tasikmalaya harus banyak belajar dengan keberhasilan desa wisata yang ada di Pangandaran, seperti yang sudah kita kenal oleh semua orang yaitu Green Canyon Pangandaran.” Ungkapnya
“Di Kabupaten Tasikmalaya juga kami memiliki potensi wisata alam yang hampir mirip atau serupa dengan green Canyon di Pangandaran, namun untuk itu Dinas Pariwisata Kabupaten Tasikmalaya mencoba belajar dari keberhasilan yang di raih oleh kabupaten Pangandaran dalam mengembangkan desa wisata nya.” Jelasnya
Lanjut H. Nana Menerangkan, Demi kemajuan pariwisata kabupaten Tasikmalaya kita harus mencoba mencari cara yang terbaik dengan berbagai daerah pariwisata yang ada di provinsi jawa barat ini, dalam bentuk kerjasama baik di dalam promosinya atau saling bertukar informasi untuk kemajuan bersama. Terangnya
“Mudah – mudahan ini bisa menjadi tolak ukur bagi Pariwisata Kabupaten Tasikmalaya yang mana di kabupaten Pangandaran dan Kabupaten Tasikmalaya ini hampir mirip dan mempunyai kesamaan dalam bidang pariwisatanya, seperti kabupaten Tasikmalaya juga mempunyai wisata pantai di Cipatujah atau karangtawulan dan juga banyak lagi yang mempunyai kesamaan, untuk itu dinas pariwisata kabupaten Tasikmalaya sangat ingin menjadi tujuan daerah wisata yang ada di Jawa barat.” Pungkasnya.***A.Baron