Kegiatan Peringatan Hari Ibu yang dilaksanakan secara virtual tersebut mengusung tema “Perempuan Berdaya, Bahagia, Juara”. Acara ini diikuti oleh seluruh Kepala Daerah se-Jawa Barat.
Sementara itu, Wakil Gubernur (Wagub) Jabar, Uu Ruzhanul Ulum, menuturkan, peringatan Hari Ibu tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.
Pasalnya, saat ini masih dalam situasi pandemi virus corona atau Covid-19.
Meski begitu, Hari Ibu harus dimaknai secara mendalam. Apalagi, dalam situasi pandemi virus corona, ibu memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan keluarga.
“Hakikat Hari Ibu setiap tahunnya adalah mengingatkan seluruh rakyat Indonesia tentang arti penggalangan rasa persatuan dan kesatuan, serta gerak perjuangan perempuan yang tidak dapat dipisahkan dari sejarah bangsa Indonesia,” ujar Uu.
Dia juga mendorong perempuan, khususnya ibu, untuk turut membangun bangsa.
Perempuan saat ini, kata Uu, sudah punya porsi atau kesempatan sama dengan lelaki. Perempuan bisa masuk dunia politik, pendidikan, dan sektor lain.
“Perempuan Indonesia masa kini dituntut untuk sadar dan aktif meraih berbagai bidang perempuan,” katanya.***Goez/A. Yayat. H