Infanteri Solid, Visioner dan Profesional

Kebersamaan dengan rakyat menjadi bagian penting dan strategis dalam mendukung pencapaian suatu tugas pertempuran. Nilai-nilai ketokohan, patriotisme, kepemimpinan dari seorang Panglima Besar Jenderal Soedirman, nilai kejuangan, profesionalisme keprajuritan dan sifat pantang menyerah serta nilai kemanunggalan TNI dengan Rakyat harus selalu terpatri dalam jiwa setiap Prajurit Infanteri.

Pada peringatan Hari Infanteri tersebut juga, kata Kapendam bahwa Danpussenif berharap, tema tersebut dijadikan sebagai komitmen bersama untuk  diimplementasikan melalui langkah dan tindakan nyata secara konsisten sesuai dengan peran, tugas dan fungsi serta tanggung jawab masing-masing.

Selain itu, tantangan tugas ke depan semakin kompleks dan dinamis dengan berubahnya karakteristik bentuk ancaman. Respons dalam menyikapi hal tersebut telah direalisasikan secara bertahap dengan melakukan transformasi dan modernisasi alutsista guna memberikan semangat baru untuk terus mengantisipasi berbagai perubahan.

“Untuk Keluarga Besar Korps Infanteri, agar tetap jaga kekompakan, pertahankan semangat juang dan kinerja serta kecintaan kepada Korps Infanteri, tidak berbuat pelanggaran dan terus berlomba-lomba untuk menciptakan prestasi yang berguna bagi Korps Infanteri, TNI AD, TNI, Masyarakat, Bangsa dan Negara,” pesannya.

“Salam Yudha Wastu Pramuka, Infanteri Jaya, Tetap Semangat…!!!”.

Rudi
Pendam III/Siliwangi

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *