Kabid Kebudayaan Disbudpora Ciamis
Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Kepala Bidang Kebudayaan Disbudpora Kabupaten Ciamis turut prihatin atas terjadinya kebakaran pada hari Senin kemarin yang menimpa warga kampung Adat Kuta Desa Karangpaningal Kecamatan Tambaksari. Rabu (20/7/2022)
Turut Prihatin Atas Musibah Yang Menimpa Kampung Adat Kuta
Muharam selaku Kabid Kebudayaan Disbudpora Ciamis mengucapkan, saya sangat prihatin dan ikut berduka dengan musibah kebakaran yang terjadi di kampung adat kuta. Ucapnya.
“Adapun rumah yang terbakar adalah rumah Ketua Adat Kuta dan barang barang yang ada rumah Ketua adat pun tidak terselamatkan, tapi di wilayah kuta nya sendiri alhamdulilah tidak terkena dampak kebakaran, yang terkena dampak kebakaran adalah rumah warga yang berdekatan.” Jelasnya.
Baca Juga https://id.m.wikipedia.org/wiki/Wikipedia_bahasa_Indonesia
Lanjut Muharam menuturkan, adapun upaya untuk mengembalikan ke semula karena di sana kampung adat dan disitulah pasti ada warisan budaya atau adat yang memang di pertahankan, dari informasi kemarin jika rumah terbakar biasanya tidak dibangun kembali ditempat yang terbakar semula, mungkin ketua adat tidak akan menempati lokasi yang terbakar kemarin dan warga yang terdampak musibah juga sama pindah. Tuturnya.