Alditiya Anugrah selaku ketua karang taruna menuturkan, bahwa dengan selesainya pembuatan lapangan volley tersebut, karang taruna akan serius mengoptimalkan fungsi lapang sebagai sarana olah raga untuk umum, kepada semua pihak mohon pengertiannya bila fungsi lahan tersebut bukan area parkir seperti sebelumnya. Kami akan terus merenovasi lahan atau area tersebut sesuai dengan kemampuan kami. Tuturnya. Sabtu (04/06/22).
Sementara pihak pemerintahan desa Mangunreja melalui kaur kesra Ade rahmat, pihaknya mendukung penuh kegiatan karang taruna tersebut karena karang taruna bagian dari pemerintahan Desa, kebersamaan mereka dengan perangkat dan para RT/RW tidak bisa di pisahkan, hal itu terlihat di setiap kegiatan karang taruna selalu tampil membantu kami. Jelasnya.
“Mudah-mudahan kerja sama karang taruna dalam mengoptimalkan fungsi sarana olah raga tersebut membuahkan hasil”. Pungkas Ade***Yos Muhyar.
Baca Juga Tim U-19 Indonesia Raih Kemenangan Perdana, Setelah Menekuk Ghana Dengan Skor Tipis 1-0