Kembali Terpilih Menjadi Ketua FKDT : H. Suryana : Pemerintah Harus Peduli Terhadap Kesejahteraan Guru Diniyah

Masih kata Ahmad Muto’i, DPP akan terus mensupport dari segi bantuan di FKDT kabupaten Tasikmalaya, terbukti kemarin saja BOP nya Covid 19, Kabupaten Tasikmalaya terus terang paling banyak dan ketua juga sering kita undang sebagai narasumber kegiatan di pusat, hari ini kita hanya mengandalkan bantuan dari pemerintah, tapi DPP akan terus berupaya, kita juga dengan BAZNAS RI akan membangun MoU untuk kesejahteraan para guru Diniyah, madrasah nya dan santrinya. tandasnya.

H. Suryana : Pemerintah Harus Peduli Terhadap Kesejahteraan Guru Diniyah

Ketua FKDT Kabupaten Tasikmalaya Drs. H. Suryana, M.SI. Minggu (15/05/22) Dede P/analisaglobal.com

Ketua FKDT Kabupaten Tasikmalaya Drs. H. Suryana, M.SI, menambahkan, kita akan terus menjalankan dan menggelorakan semangat memperjuangkan madrasah Diniyah dengan nilai – nilai keislaman untuk membantu bangsa dan negara, dan mudah – mudahan ini menjadi kebaikan pengurus baru sekarang, menjadi semangat baru di dorong oleh para pemangku kebijakan yang ada di daerah, kita bersama – sama memacu diri berprestasi, berbenah dan bersatu. Imbuhnya

“Bahwa Diniyah itu maju, gurunya betah murid – muridnya pintar, cerdas, dan soleh, masyarakatnya punya kepedulian, dan pemerintahnya juga harus punya peduli terhadap kesejahteraan para guru Diniyah.” tegasnya

“Adapun untuk yang hadir dalam muscab pelantikan pengurus sekarang ±400 orang dari setiap kecamatan, dari provinsi dan dari nasional.” Pungkasnya***Dede P/Day

baca juga Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto, Menghadiri Acara Halalbihalal Tingkat Provinsi Jawa Barat

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *