Kemenag Kabupaten Tasikmalaya Kampanyekan Prokes, Keamanan, Pariwisata dan Kebersihan

Selamat pagi /siang/sore/malam pembaca setia analisaglobal.com, semoga semua pembaca dalam keadaan sehat, penuh kebahagiaan, dan bersemangat dalam beraktifitas serta sehat selalu.

Jangan lupa ya tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena Pandemi Covid-19 belum berakhir. Berikut kami sajikan berita terpopuler di analisaglobal.com

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Dalam mengkampanyekan Protokol Kesehatan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tasikmalaya melalui Master (Humas Satker) menggandeng PC APRI, Baznas dan PD IGRA Kabupaten Tasikmalaya menggelar event Kemenag Road Trip Protokol HSTC 2021″ yaitu Kegiatan yang bergerak mengkampanyekan Protokol Kesehatan, Keamanan, Pariwisata dan Kebersihan.

Gelaran yang diawali dengan Bakti Sosial di Alun-alun manonjaya dengan menyisir pedagang serta masyarakat sekitar untuk mensosialisasikan 3M kepada masyarakat umum dan Penyemprotan Disinfectan ditempat publik serta Pembagian Masker, Handsanitizer, Sembako, Wastapel, Sanitasi Sehat kepada warga Kecamatan Manonjaya dan Cineam.

Pendistribusian Bantuan Paket Sembako kepada 25 Penerima manfa’at yang belum menerima bantuan dari pemerintah seperti PKH ataupun BLT melalui kecamatan masing-masing.

Hal ini menggambarkan sinergitas antara Kementerian Agama Kabupaten Tasikmalaya dalam hal ini Master “Humas Satker” dengan Baznas Kabupaten Tasikmalaya serta Tagana Dinas Sosial Kabupaten Tasikmalaya sangat terbangun dan terjalin dengan baik.

 

Kemenag Road Trip Protokol HSTC ini berawal dari Tasikmalaya menuju Pangandaran dengan menggunakan 39 Kendaraan Roda 4 yang diikuti oleh 60 warga Kantor Urusan Agama, 9 PC IGRA, 6 Orang Master, 6 Orang PPI Kabupaten dan Kota Tasikmalaya.” Kata Fajri Adi Nugraha, S.IP Ketua Master (Humas Satker) di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tasikmalaya. Senin (18/01/21)

Dalam even ini juga dilaksanakan Pelantikan dan Pengukuhan Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) PC Kabupaten Tasikmalaya yang diketuai oleh Ketua Drs. H. Ana Suryana, Sekretaris Saepul Azis MH dan Bendahara In In Nurul Hidayat S.Ag., M.Pd.I.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *