“Saya berharap seperti yang tadi saya sampaikan di dalam sambutan, kegiatan seperti ini harus lebih sering dilaksanakan dan lebih kecil lagi skupnya, karena mungkin kalau ini beberapa Kecamatan disatukan lingkupnya yaitu Kecamatan Sukaratu untuk beberapa ormas, OKP dan beberapa lainnya akan lebih efektif.” Jelasnya.
Lanjut Ami Fahmi, Pemerintah daerah diharapkan seperti ini, karena ini ideologi Pancasila, dan saat ini ideologi pancasila sedang di ganggu oleh ideologi – ideologi non Pancasila, maka untuk menjaga satu kesatuan kita ambil tema pada kegiatan hari ini dengan tema “Pancasila Lestari, Indonesia Jaya Abadi”. Katanya.
“Jadi kita sesuai dengan apa yang diharapkan oleh pemerintah, bagaimana caranya agar tidak ada yang merongrong NKRI, atau tidak ada yang mengganti paham – paham ideologi Pancasila, semoga dengan kegiatan yang terus dilakukan seperti ini, Ideologi Pancasila tetap terjaga dan lestari.” Pungkasnya***AD/Mar
Baca Juga Warga Sekitaran Pasar Manonjaya, Dikagetkan Adanya Mayat Tersangkut Di Tumpukan Sampah