Kunker Danrem 062/Tarumanagara Garut, Tekankan 4S Kepada Seluruh Anggota TNI Kodim 0612/Tasikmalaya

Kota Tasikmalaya, analisaglobal.com — Komandan Korem 062/ Tarumanagara Garut Kolonel Inf Kosasih. S.E melakukan kunjungan kerja ke Kodim 0612/ Tasikmalaya dalam rangka menekankan 4S.

Dalam kunjungannya, Danrem 062/ Tarumanagara disambut langsung oleh Dandim 0612/ Tasikmalaya, Letkol Inf Ary Sutrisno.S.Ip. dan Polres Tasikmalaya Kota/ Kabupaten, Kejari, Anggota DPRD Kota Tasikmalaya, Danlanud Wiriadinata, Danbrigif, didampingi para Danramil, dan Ibu Persit Kartika Chandra Kirana cab XXIII Korcab Rem 062 PD III SILIWANGI.

Kunjungan Kerja Danrem 062/Tarumanagara Kolonel Inf Kosasih Ke Kodim 0612/Tasikmalaya. Rabu (27/10/21). Foto Dokumen : Pendim 0612/Tasikmalaya

Menurut Danrem 062/ Tarumanagara Kolonel Inf Kosasih mengatakan, Kunjungan kerja ini kita lakukan khusus di wilayah teritorial Korem 062/ Tarumanagara. Ini hari kedua kunjungan saya di Kodim 0612 Tasikmalaya di lanjut ke Gedung Juang memberikan pengarahan kepada seluruh anggota dengan menekankan 4S. Ucap Kolonel Inf Kosasih. Rabu (27/10/21).

“Intinya kami meminta agar seluruh jajaran anggota TNI di wilayah teritorial Korem 062/ Tarumanagara menjalin komunikasi dengan seluruh lapisan masyarakat, jalin sinergitas dengan forkopimda dengan selalu menjunjung 4S.” tegasnya

Lanjut Danrem Kolonel Inf Kosasih menuturkan, Intinya 4S itu, pertama senyum, hadapi semua masalah disertai dengan senyum. 2. Ucapkan salam dan saling sapa. 3. Silaturahmi dan ke 4.Sebarkan kebaikan. Mudah mudahan 4S ini bisa diterapkan oleh seluruh jajaran anggota di wilayah teritorial Korem 062/ Tarumanagara,” tuturnya

Danrem 062/Tarumanagara Kolonel Inf Kosasih Tekankan 4S Kepada Seluruh Anggota TNI Kodim 0612/ Tasikmalaya. Rabu (27/10/21). Foto Dokumen : Pendim 0612/Tasikmalaya

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *