General Manager PLN UID Jawa Barat, Susiana Mutia menyampaikan Inisiatif YBM dan Srikandi PLN UP3 Tasikmalaya mencerminkan bagaimana perusahaan dapat berperan aktif dalam pemberdayaan komunitas. Melalui program-program sosial seperti ini, perusahaan menunjukkan kepedulian mereka terhadap kesejahteraan anak-anak dan pendidikan di Indonesia.
“Kegiatan yang digagas oleh YBM PLN dan Srikandi di UP3 Tasikmalaya ini patut untuk diapresiasi, mudah-mudahan ke depannya berjalan secara berkelanjutan bantuan di bidang pendidikan seperti ini, agar hak-hak anak untuk mendapatkan pendidikan bisa terpenuhi,” tutur Susiana. (Dods)
Baca Juga PHRI Jabar Gelar Rapat Bersama BPC PHRI se- Priatim, Ini Harapan Kadis Pariwisata Ciamis !!!