“Kami ingin berperan aktif dalam mendukung pembangunan daerah dengan memberikan informasi yang akurat dan berimbang kepada masyarakat,” katanya.
Acara syukuran ini diisi dengan doa bersama dan ramah tamah, serta diskusi ringan mengenai rencana ke depan FORNALIST dalam meningkatkan peran serta media di wilayah Kota ataupun kabupaten Tasikmalaya. Para jurnalis yang hadir juga menyampaikan harapan agar FORNALIST terus menjadi pelopor dalam menjaga kebebasan pers dan integritas jurnalistik di Tasikmalaya.
Acara syukuran ditutup dengan makan bersama dan suasana penuh kebersamaan, menandai awal perjalanan baru bagi Forum Jurnalist Tasikmalaya (FORNALIST) di sekretariat yang baru diresmikan tersebut. (AD)