Minimnya Perhatian Pihak Pemerintah, SDN Sulaksana Taraju Sudah Tidak Layak Untuk Sarana Belajar

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Lokasi SDN Sulaksana merupakan salah satu sekolah dasar yang berada di wilayah desa Purwarahayu Kecamatan Taraju yang sudah tidak layak untuk dijadikan sarana belajar, karena binatang seperti Ular dan Tawon sudah sering muncul di area sekolah tersebut, Jelas ini harus ada perhatian dari pihak pemerintah.

Pasca terjadinya sengketa tanah yang terjadi antara pemilik sah dengan pihak sekolah SDN Sulaksana pada tahun 2020 lalu, membuat kondisi dan situasi belajar di SDN Sulaksana jauh dari kata layak dan nyaman, pasalnya pemilik lahan menjadikan halaman sekolah yang biasa di gunakan untuk kegiatan atau upacara setelah terjadinya oper kepemilikan lahan tersebut di cangkul dan di jadikan lahan kebun untuk bercocok tanam, kondisi tersebut membuat bangunan sekolah terhalang pepohonan dan tanaman yang tumbuh di lahan tersebut.

Saat di wawancara, Utar S.Pd selaku kepala sekolah SDN Sulaksana menjelaskan, kondisi sekolah sekarang sangat tidak representatif, jauh dari kata nyaman bahkan mengurangi minat belajar bagi peserta didik baru, tapi harus bagaimana lagi proses belajar mengajar harus tetap berlangsung. Jelasnya Senin (04/10/21)

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *