“Saya sudah mengintruksikan kepada warga yang berada diarea tersebut untuk segera mengungsi kedaerah yang lebih aman, karena dengan kondisi masih adanya susulan longsoran – longsoran kecil di khawatirkan terjadi hal yang tidak di inginkan,” terang Nandang Heryana.
Lanjut Nandang Heryana menambahkan, saat ini kami Forkopimcam seperti Kapolsek, Danramil telah memberikan bantuan kepada korban longsor, dan Alhamdulilah tidak ada korban jiwa, dan dari Pemkab sendiri Pak Bupati melalui Dinas Sosial telah menyalurkan bantuan hari kemarin, imbuhnya.
Opik Kasi Kaur Kesra Desa Kawungsari menjelaskan, untuk kerugian menurut kami sedang menginventarisasi dulu dengan pihak terkait, dan atas intruksi camat Salawu warga yang berada di lokasi kejadian kini telah mengungsi dan menumpang di sanak saudaranya, jelasnya. (Yos Muhyar)
Baca Juga Ketua LSM GMBI DPD Ciamis Bersama Para Ketua KSM Siap Patuh dan Taat Kepada Ketum