Pemdes Karangsembung Turut Meriahkan Hari Jadi Kabupaten Tasikmalaya Ke-391 Tingkat Kec. Jamanis

Hari Jadi Kabupaten Tasikmalaya Ke-391

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Peringatan hari jadi kabupaten Tasikmalaya ke-391 di seleruh pelosok kabupaten Tasikmalaya di sambut dengan antusias masyarakat di 351 desa dan 39 kecamatan yang ada di wilayah kabupaten Tasikmalaya pada hari Rabu (26/07/23) kemarin.

Selain melaksanakan upacara peringatan hari jadi kabupaten Tasikmalaya ke-391, pemerintah desa pun bersama masyarakat menggelar berbagai macam lomba, di mulai dengan pawai Jampana di setiap kecamatan, lomba Gapura hingga lomba Tumpeng dan olahan makanan non beras.

Desa Karangsembung yang berada di wilayah kecamatan Jamanis pun tak mau kalah dan ketinggalan, pemerintah desa, lembaga desa bersama para perangkat desa dan masyarakat desa Karangsembung turut serta dalam memeriahkan hari jadi kabupaten Tasikmalaya yang di pusatkan di halaman kantor kecamatan Jamanis.

Baca Juga Peringati Hari Jadi Kabupaten Tasikmalaya Ke-391, Pemerintah Kecamatan Manonjaya Menggelar Upacara Bendera

Masyarakat Sambut Antusias

Yono Jaya Pramono kepala desa Karangsembung mengatakan, alhamdulillah peringatan hari jadi kabupaten Tasikmalaya untuk tahun ini sangat berbeda, karena untuk tahun ini dilaksanakan di setiap kecamatan masing-masing, sehingga masyarakat pun turut serta dan anstusias dalam memeriahkan hari jadi kabupaten Tasikmalaya ke-391, katanya. Kamis (27/07/23).

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *