Pemdes Pasirwaru Realisasikan Anggaran Dana Desa Tahap Ke-1 Untuk Sarana Olah Raga Lapang Bola Volley

Pemdes Pasirwaru Realisasikan Anggaran DD Tahap Ke-1

Kabupaten Garut, analisaglobal.com — Pemerintah Desa Pasirwaru kecamatan Blubur Limbangan kabupaten Garut realisasikan program dana desa tahap satu, diantaranya mewujudkan keinginan warga Pasir Astana RT 01/01 untuk memiliki sarana olah raga berupa lapangan olah raga.

Dengan menggunakan lahan carik Desa yang lumayan terjal dan berbatu pekerjaan pembukaan lahan mulai dikerjakan menggunakan alat berat, juga pengecoran untuk lantai lapangan menggunakan 3 alat berat dengan tujuan mempercepat pekerjaan dan hasil yang memuaskan.

Untuk Sarana Olah Raga Lapang Bola Volley

Ita Suherman, S.Pd.i selaku kepala desa Pasirwaru menyebutkan bahwa pembangunan lapang volley, kini dalam tahap finishing, dimana lapang berukuran 22 X 11 meter tersebut selesai di cor tinggal menunggu kering dan pemasangan Jaring, ucap Ita. Kamis (18/07/2024).

Baca Juga Di Perpanjang Masa Jabatan, Kades Bakauheni Ucapkan Terima Kasih Kepada Pemerintah Pusat dan Pemkab Lamsel

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *