Dari hasil tes tersebut Lutpi Lukmanul Hakim, S.Pi mendapat nilai tertinggi dan lolos seleksi sebagai calon perangkat desa Serang, dan tinggal menunggu surat keputusan (SK) dan dilantik oleh kepala Desa.
Asep Dudung, SH kepala Desa Serang menyebutkan bahwa kami sengaja mendatangkan penyeleksi dari akademisi, hal itu untuk menepis adanya prasangka keberpihakan kami, ucapnya. Jumat (17/05/24).
“Posisi kasi pemerintahan yang kosong merupakan posisi yang sentral, maka dengan telah adanya peserta yang lolos, tentunya untuk kekosongan tersebut akan segera terisi dan secepatnya saya akan lakukan pelantikan dan diberikan SK,” jelas Asep Dudung, SH.
Hadir dalam acara seleksi perangkat desa tersebut yaitu Sekmat kecamatan Salawu, serta Jajang Hilman selaku pendamping. (Yos Muhyar)
Baca Juga PGRI Kecamatan Ciamis Lakukan Evaluasi Kegiatan Organisasi