Kabupaten Cianjur, analisaglobal.com — Pemerintah Kabupaten Cianjur Bersama Satgas Citarum Harum Sektor 12 Melaunching Gebyar Serbuan Eceng Gondok Yang Berada Di Bendungan Cirata. Bupati Cianjur yang di wakili oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Cianjur, H. Budi Rahayu Toyib yang di dampingi oleh Dansektor 12 Citarum Harum, Kolonel CZI Suyatrinu Wardedi, Rabu (27/10/2021).
Dalam kesempatan tersebut ada serangkaian kegiatan, diantaranya Vaksinasi Covid-19, penebaran benih ikan nilem sebanyak 100 ribu ekor dengan simbolis dilakukan terlebih dahulu dengan menebar sebanyak 5000 ekor benih ikan oleh para OPD Kabupaten Cianjur dan Komandan Satgas Citarum Harum Sektor 12. Setelah melaksanakan penebaran benih ikan para peserta kegiatan melanjutkan kegiatannya dengan melaksanakan penanaman pohon cengkeh di pinggir waduk Cirata.
Budi berharap, agar kegiatan tersebut kedepannya dapat berlanjut dan dapat mengatasi penumpukan minimal di perairan daerah Cikidang bayabang terlebih dahulu. Harapnya.
Komandan Satgas Citarum Harum Sektor 12 Kolonel, CZI. Suyatrinu Wardedi mengatakan, bahwa memang kondisi perairan di waduk Cirata tersebut sangat menghawatirkan, bahwa benar hasil dari gambar yang diambil menggunakan drone luas tanaman eceng gondok diperkirakan ada sekitar 300 hektar.