Sementara itu Vina selaku penonton sekaligus pemain yang berasal dari Desa Cibeber merasa senang bisa berpartisipasi dan ikut serta dalam Hut RI ke-77 meskipun harus membayar karcis 5 ribu rupiah, akan tetapi kita bisa melihat tim-tim yang sedang bertanding. Dengan mengikuti turnamen ini mudah-mudahan kedepannya tetap terjaga silaturahmi dengan menjunjung tinggi nilai sportivitas. Ucap Vina.
Sementara itu disela waktu istirahat kepala desa Kamulyan H. Jajang Jasmara mengatakan alhamdulillah generasi kepemudaan Desa kamulyan dalam hal olahraga khususnya bola volley sangat antusias, yang salah satunya sebagai motifasi dengan maksud untuk menggali potensi yang ada di desa kamulyan juga untuk menjalin tali persatuan dan kesatuan yang ada di Kecamatan Manonjaya.
“Dan mudah-mudahan lebih digiatkan lagi jangan hanya karena ada turnamen saja akan tetapi harus menjadi rutinitas setiap hari latihan sesuai dengan kapasitas yang ada di Desa Kamulyan tegas”. Tegas Jajang.
Pertandingan perdana antara tim dari Desa Cihaur melawan tim dari Desa Batu Sumur sangat seru, kejar mengejar angka sampai akhirnya dimenangkan oleh tim dari Desa Cihaur dengan skor 3-1.***Aryani
Baca Juga Ratusan Doorprize Disediakan Panitia Pawai Obor Pemdes Bendasari Sadananya