Perkuat Tatanan Kinerja Kelompok
Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — UPK Salawu lakukan pembinaan terhadap 125 kelompok sekaligus untuk memperat hubungan antara UPK dan kelompok kegiatan ini dilakukan beberapa waktu lalu dengan mengambil tempat di Pangandaran.
Kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan UPK Kecamatan Salawu dengan melakukan silaturahmi dan pembinaan terhadap 125 kelompok serta mengundang seluruh ketua kelompok juga Muspika untuk mengikuti acara pembinaan sekaligus silaturahmi.
Baca Juga https://id.m.wikipedia.org/wiki/Wikipedia_bahasa_Indonesia
Ketua UPK Salawu yaitu Iman diruang kerjanya mengungkapkan, Bahwa kegiatan di pangandaran tersebut selain pembinaan yang tujuannya untuk lebih memperkuat tatanan kinerja ketua kelompok juga sebuah wujud terima kasih terhadap ketua kelompok yang telah banyak membantu atas keberhasilan UPK Salawu, adi sangat wajar bila para ketua kelompok, kami ajak ke pangandaran.” Ungkap Iman, Rabu (2/11/2022).
UPK Salawu Tasikmalaya Lakukan Pembinaan
Lanjut Iman menambahkan, bahwa 10 kelompok mendapatkan masing-masing satu ekor domba, itu diberikan atas dedikasi dan prestasi kelompok tersebut, mudah-mudahan ini jadi motivasi bagi kelompok lainya, imbuhnya.